Libur di hari Maulid Nabi tahun 2020 terasa sedikit istimewa karena ternyata selain adanya hari kejepit nasional, pemerintah juga menambah waktu libur sehingga total libur yang kita dapat ada 3 hari ditambah sabtu minggu menjadi 5 hari.
Bagi para wisatawan yang sudah berencana untuk liburan ke Jogja bisa mulai melihat-lihat destinasi wisata di Jogja.
Ada aplikasi yang bisa digunakan bagi wisatawan yang ingin melancong atau berlibur ke Jogja.
Aplikasi tersebut adalah Visiting Jogja
Apa itu aplikasi Visiting Jogja?
Dikutip dari halaman aplikasi Visiting Jogja di Playstore, Visiting Jogja adalah sebuah portal informasi yang dikelola Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai media informasi mengenai destinasi wisata favorit, ragam budaya, event, serta berbagai ekonomi kreatif yang ada di Yogyakarta.
Di aplikasi Visiting Jogja kalian bisa mengetahui tentang :
- Tempat wisata yang dituju dengan lebih detail seperti memilih tempat wisata berdasar tema alam, budaya sejarah hingga minat khusus tertentu
- Reservasi tiket tujuan wisata
- Memantau berbagai event yang diadakan di Jogja
- Hingga urusan seperti kuliner yang ada di Jogja, membaca berita-berita tentang Jogja dan melihat cuaca di sekitar Jogjakarta
Aplikasi Visiting Jogja ini bisa diakses melalui aplikasi maupun website. Bisa klik disini Android, Web
Bahkan untuk website ada pilihan 4 bahasa yaitu Indonesia, Inggris, Korea dan Jepang